Menu

Mode Gelap
Santri: Bukan Hanya Cadangan Pesantren, Tetapi Juga Cadangan Pemerintah Cyberbullying: Ancaman Tersembunyi Di Era Digital Mengenal Peran Duta Damai Santri Jawa Timur Blokagung Bersholawat Berhasil Kobarkan Semangat Para Santri

Damai Pedia · 30 Jul 2023 19:45 WIB ·

Festival Inovasi OMS, Upaya Dorong Tata Kelola Pemerintahan Kolaboratif


 Festival Inovasi OMS, Upaya Dorong Tata Kelola Pemerintahan Kolaboratif Perbesar

Santrikeren.id– Keterlibatan masyarakat dalam pembangunan serta tata kelola pemerintahan yang kolaboratif, transparan dan akuntabel menjadi sangat penting dilakukan.

Salah satunya sebagaimana yang dilaksanaka oleh Forum Masyarakat Madani Sumenep (MMS) dengan menggelar Festival Inovasi Organisasi Masyarakat Sipil (OMS) di Gedung Islamic Center, Batuan, Sumenep, Minggu, 30 Juli 2023.

Forum MMS terdiri dari sejumlah organisasi kemasyarakatan Diantaranya Lakpesdam NU, PC Fatayat NU, PC GP Ansor, NU Care-LAZISNU, LTN NU, PC Muslimat NU, BPM Annuqayah, Perempuan Kobher, Universitas Wiraraja, STKIP PGRI Sumenep dan  Kanal News.

Ketua Panitia Penyelenggara, Yusnaniyah mengatakan penyelenggaraan Festival OMS ini bertujuan memberikan dukungan yang lebih kuat terhadap kolaborasi OMS dengan pemangku kepentingan kunci di Kabupaten Sumenep dalam mendukung proses pembangunan daerah yang berkelanjutan, inklusif, dan partisipatif.

“Dalam hal ini Pemda Sumenep, Bakesbangpol, OPD terkait tematik, akademisi, sektor swasta, media, dan pemangku kepentingan lainnya,” ujarnya.

Karena itu, Festival Inovasi OMS ini menargetkan terciptanya jejaring dan kerjasama yang kuat antara OMS lokal di Sumenep melalui Forum MMS. Kemudian terjalin kesamaan persepsi terkait posisi dan peran OMS tersebut.

“Selain itu, juga sharing penguatan kapasitas OMS dan penguatan kerja advokasi tematik BUMDES melalui Forum MMS. Serta menguatnya kesadaran publik tentang isu OMS di kabupaten,” tambahnya.

Dalam jangka panjang, diharapkan pula terjadi relasi yang kuat antara OMS tersebut dengan Pemda dan Bakesbangpol memfasilitasi penguatan kapasitas dan relevansi serta menjembatani kerjasama OMS dengan OPD terkait.

Perihal program tematik yang selama ini dilakukan salah satunya adalah pendampingan BUMDes. Forum MMS menekankan bagaimana pengelolaan BUMDes bisa melibatkan masyarakat. Mulai dari perencanaan hingga manajemen yang diterapkan.

“Agar tujuan ini tercapai kami kerjasama dengan dinas terkait, diantaranya Dinas PMD, Bappeda dan Bakesbangpol Sumenep lainnya. Sejauh ini ada 10 BUMDes yang menjadi dampingan forum MMS,” terangnya.

Ia kembali menegaskan bahwa di dalam mencapai tujuan tertentu, khususnya pembangunan dan kesejahteraan masyarakat, diperlukan adanya upaya menggandeng banyak pihak. Sehingga tujuan bersama itu bisa diraih.

“Untuk mencapai tujuan kita tak bisa sendirian. Harus bersama-sama dengan berbagai pihak,” tegasnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Sumenep, Hj Dewi Khalifah mengapresiasi inisiatif Forum MMS dalam mendorong pembangunan di Kabupaten Sumenep yang bersifat kolaboratif. Ia meyakini bahwa untuk mengentaskan ragam persoalan yag ada dibutuhkan keterlibatan berbagai pihak.

“Tentu kami sangat mengapresiasi inisiatif ini. Pembangunan dan permasalahan tidak bisa diselesaikan Pemda sendiri. Jadi harus bersama-sama dengan ormas lain. Saya sepakat dan terima kasih atas kepedulian ini,” ungkapnya.

Sebagai informasi, Festival Inovasi OMS juga menggelar Bazar BUMDes yang menjadi dampingan Forum MMS. Menampilkan atraksi pendekar Pagar Nusa serta penandatangan pakta integritas antar pemangku kebijakan, ormas dan BUMD di Kabupaten Sumenep.

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Mahasiswa Tasawuf dan Psikoterapi Universitas Annuqayah Studi Lapangan ke Rumah Sakit Jiwa, Dekan: Merawat Orang Lain Perbuatan Mulia

23 November 2024 - 10:03 WIB

Santriwati Ponpes Darussalam Blokagung Banyuwangi Raih 3 Kejuaraan Lomba di Event Pamekasan Bilingual Course

6 November 2024 - 12:42 WIB

Meriahkan Harlah Pesantren dan Hari Santri 2024, Ponpes Darussalam Blokagung Banyuwangi Gemakan Sholawat Bareng Nyai Nur Laila

4 November 2024 - 21:53 WIB

Usung Tema Nyambhung Sokma, Haul Akbar Masyayikh Annuqayah Diikuti Ribuan Alumni dan Masyarakat

3 November 2024 - 17:39 WIB

Jelang Pilkada 2024, Ribuan Warga NU Doakan Keselamatan dan Kedamaian Sumenep

31 Oktober 2024 - 21:12 WIB

Wisuda Perdana Universitas Annuqayah Sumenep Madura Kukuhkan 760 Sarjana dan Magister

30 Oktober 2024 - 21:22 WIB

Trending di Damai Pedia