Menu

Mode Gelap
Santri: Bukan Hanya Cadangan Pesantren, Tetapi Juga Cadangan Pemerintah Cyberbullying: Ancaman Tersembunyi Di Era Digital Mengenal Peran Duta Damai Santri Jawa Timur Blokagung Bersholawat Berhasil Kobarkan Semangat Para Santri

Suara Santri · 29 Jul 2024 14:50 WIB ·

Korelasi Masa Depan Pendidikan Dengan Trend dan Kemajuan Teknologi


 Korelasi Masa Depan Pendidikan Dengan Trend dan Kemajuan Teknologi Perbesar

Oleh : Yazid Al Bastomi

Pendidikan adalah bagian pilar yang sangat fundamental sebagai kemajuan suatu negara . Masa depan pendidikan memiliki peran kunci dalam perkembangan kemampuan bangsa, meningkatkan life-Quality, memperetajam kemampuan otak dalam berfikir, meningkatkan kebijaksanaan dalam pengambilan keputusan dan meningkatkan kemampuan masyarakat untuk beradaptasi seiring kemajuan zaman.

Pendidikan menjadi bagian yang kompleks dari kehidupan manusia sejak lama. Seiring dengan berekembangnya zaman , pendidikan banyak mengalami perubahan yang signifikan dengan adanya penggunaan teknologi canggih dan kurikulum baru yang kian berubah. Namun, perubahan ini tidak hanya terbatas pada penggunaan teknologi, tetapi juga pada perubahan paradigma dan pola pikir dalam pendidikan.

  1. Trend Pendidikan Masa Depan

Berikut adalah beberapa tren pendidikan masa depan yang akan membantu meningkatkan kualitas pendidikan:

  1. Penggunaan Teknologi

Teknologi telah menjadi bagian penting dalam pendidikan, terutama dengan adanya penggunaan teknologi untuk pengajaran online, e-learning, dan platform digital lainnya. Covid -19 merupakan sebuah bencana besar terhadap aktivitas pendidikan pada masa itu. Penyebaran virus yang begitu cepat membuat kegitan masyarat terbatasi termasuk di bidang pendidikan. Kemajuan teknologi menjadi salah satu problem solver dari masalah tersebut. Kegiatan belajar mengajar pada siswa yang awalnya di lakukan secara tatap muka, kemudian di alihkan dengan memanfaatkan kemajuan teknologi sebagai media pembelajaran, seperti media sosial, aplikasi – aplikasi meeting dll.  Hal ini sesuai dengan pendapat Tondeur et al (dalam Selwyn, 2011) yang menyatakan bahwa teknologi digital kini sudah mulai digunakan di dalam lembaga pendidikan sebagai sarana untuk mendukung pembelajaran, baik sebagai alat informasi (yaitu sebagai sarana mengakses informasi) atau sebagai alat pembelajaran (yaitu sebagai sarana penunjang kegiatan belajar dan tugas).

  1. Pembelajaran Personalized

Pembelajaran personalized merupakan salah satu metode yang di gunakan untuk mengetahui batas kemampuan para siswa dalam berfikir sehingga guru akan mendidik siswa mejadi lebih efektif, tepat sasaran dan efisien. Sistem ini akan memudahkan guru untuk mengetahui potensi pada siswanya. Sistem ini memudahkan seorang pendidik untuk mengetahui potensi muridnya sehingga dapat lebih di kembangkan dan di pertajam baik di dalam ruangan  maupun diluar ruangan. Potensi siswa dalam ruang kelas memiliki banyak keragaman. Oleh karena itu, sebagai pendidik seharusnya betul-betul paham terhadap potensi siswanya serta jangan menekan semua siswa harus memiliki potensi/keprofesionalan yang sama.

  1. Fokus pada Kemampuan Dasar

Pendidikan masa depan akan fokus pada pengembangan kemampuan dasar seperti berpikir rasional, public speaking dan team work. Tujuan pendidikan  adalah menghantarkan anak untuk mencapai pemahaman yang dapat mereka ungkapkan melalui lisan, tulisan, atau kerangka berpikir yang positif. Pemahaman adalah landasan untuk mendapatkan kemampuan memecahkan masalah, berpikir kreatif, dan berpikir kritis (Alatas, 2014). Pada hakikatnya seorang manusia haruslah mempunyai pemikiran Yang rasional. Banyaknya berita – berita hoaks yang beredar di media sosial menjadikan kemunduran suatu bangsa, akan tetapi ketika kita dapat berpikir rasional, tidak mudah percaya, memiliki keraguan akan hal yang tidak jelas, maka kita tidak akan mudah tenggelam terhadap suatu isu-isu yang berdar yang sedang banyak di perbincangkan. Berpikir rasional dapat di pelajari secara otodidak maupun dengan pendidik. Peran serta guru sangat besar dalam meningkatkan kemampuan siswanya agar dapat berpikir rasional.

  1. Pengembangan kompetensi digital

Seiring dengan kemajuan zaman, semua orang akan berlomba-lomba dalam menyelesaikan suatu pekerjaan dengan cepat. Teknologi yang berkembang begitu pesat menjadi sebuah terobosan bagi orang yang dapat memanfaat dan bisa menjadi sebuah bencana bagi mereka yang salah menggunakan dan tertinggal akan kemajuan teknologi ini. Salah satu contoh yang telah terjadi pada sektor pertanian, Ketika petani melek terhadap teknologi digital, mereka akan lebih mudah dalam mengelola pertaniannya, bahkan dengan seorang diri bisa selesai dengan cepat. Petani konvensional melakukan pemupukan secara manual dengan menggunakan mesin semprot dengan membutuhksn waktu yang relative lama namun petani milenial sudah bisa menggunakan drone dalam melakukan pemupukan yang membutuhkan waktu singkat, tenaga sedikit serta efisien.

Pada intinya, Masa depan pendidikan memainkan peran kunci dalam meningkatkan kemampuan siswa, meningkatkan kualitas hidup, dan meningkatkan kemampuan masyarakat untuk beradaptasi dengan perubahan. Berkembangnya zaman tanpa di ikuti dengan pengetahuan adalah suatu bencana besar bagi suatu bangsa. Situasi dan kondisi zaman yang terus berjalan mengharuskan kita untuk mengubah metode pendidikan yang harus di sesuiakan dengan di dalandasi dasar-dasar pengetahuan dan pemikiran yang rasional. Kemajuan teknologi serta tersebarnya pembaruan dengan cepat merupakan salah satu terobosan yang bisa kita rasakan pada era ini. Ketika hal itu dapat kita manfaatkan dengan baik, hal itu bisa di mungkinkan untuk membawa kita pada Indonesia emas bukan Indonesia cemas .

 

 

 

Artikel ini telah dibaca 19 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Mewujudkan Demokrasi Sehat Melalui Pilkada Serentak

23 November 2024 - 08:59 WIB

Santri Sebagai Pilar Perdamaian di Dunia Perpolitikan

21 November 2024 - 09:10 WIB

Bahaya Politik dan Pertumpahan Darah, Bagaimana Solusinya?

19 November 2024 - 11:42 WIB

macam-macam darah wanita

Peran Santri dalam Membangun Generasi Emas Indonesia

17 November 2024 - 12:42 WIB

Dari Keraguan ke Keyakinan: Menemukan 7 Rahasia Kekuatan Pribadi dalam Diri

16 November 2024 - 10:11 WIB

Menakar Efektivitas Pemberdayaan Sistem Koperasi dalam Program “Solusi Nelayan”

11 November 2024 - 14:43 WIB

Trending di Suara Santri